Balai Teknologi Polimer telah menyelenggarakan Acara Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Pemantapan Persiapan Internal menuju WBBM dan Pengaruh Faktor Eksternal terhadap Pelayanan Publik” pada hari Selasa, 2 Maret 2021 secara virtual.
Kegiatan FGD ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor eksternal terhadap pelayanan publik yang prima dan persiapan internal dalam meraih predikat WBBM.
Topik yang dibahas pada FGD kali ini yaitu tentang pengaruh eksternal terhadap pelayanan publik, penyiapan internal dan internalisasi pegawai menuju WBBM dengan Moderator Ibu Diadjeng Laraswati H. dari Balai Teknologi Polimer dan Narasumber sebagai berikut:
- Drs. Wawas Swathatafrijiah, M.Si – Inspektur II, Kementerian Perindustrian
- Zulfiyandi, A.Md – Pranata Nuklir Ahli Muda, Pusat Teknologi Limbah Radioaktif, BATAN
Selain dihadiri oleh peserta internal dari Balai Teknologi Polimer, kegiatan FGD ini juga dihadiri oleh Inspektorat BPPT yang diwakili oleh Bapak Ir. Burhanudin Guntur, Auditor Utama BPPT, GM Reformasi Birokrasi Kedeputian TIEM, Ibu FM Erny Soekotjo, Kepala Balai Bioteknologi, Dr. Anis Mahsunah dan teman-teman dari Balai Bioteknologi BPPT dan Pusat Teknologi Limbah Radioaktif BATAN.
Semoga dengan diselenggarakannya FGD ini, menambah wawasan dan semangat kita semua untuk mencapai predikat WBBM.